--> Penyebab Indihome Gagal Pasang! Begini Penjelasannya. | MEDIA INFO

Monday, 4 May 2020

Penyebab Indihome Gagal Pasang! Begini Penjelasannya.

| Monday, 4 May 2020
https://mediaakses1.blogspot.com/


Penyebab Indihome Gagal Pasang! Begini Penjelasannya.



Indihome merupakan Layanan digital yang menyediakan Internet Rumah, Telepon Rumah dan TV Interaktif (IndiHome TV) dengan beragam pilihan paket. Saat ini, jaringan IndiHome sudah tersebar di seluruh wilayah Indonesia, dan terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan internet yang lebih baik bagi masyarakat.


Untuk pemasangan indihome ada bebrapa hal yang sering menjadi perhatian yaitu lokasi calon pelanggan yang akan dipasang, apakah di lokasi tersebut sudah ada atau belum jaringan fiber optic dan Optical Distribution Point (ODP)   yang merupakan sebuah perangkat pendukung layanan fiber optik yang berfungsi sebagai titik terminasi kabel drop optik atau tempat untuk membagi satu core optic ke beberapa pelanggan (terminal). 

Baca Juga :

Daftar Paket Gamer Wifi Indihome Terbaru dan Cara Redeem Benefit HSI Gamer



Namu tak jarang sering terjadi gagal pasang di lapangan sehingga membuat pelnggan kecewa dan merasa tidak nyaman dengan keadaan tersebut.

Berikut beberapa penyebab terjadinya gagal pasang indihome 


   1. Optical Distribution Point (ODP) Full.

https://mediaakses1.blogspot.com/


Sering kali pelanggan mendapatkan gagal pasang dengan alas an Optical Distribution Point (ODP) full, memang setelah melakukan pengecekan melalui system peta jaringan indihome oleh petugas CS atau marketing indihome dan menyatakan jaringan indihomenya ready, namun tidak serta merta dilapangan akan bisa terpasang dikarenakan pengecekan melalui system peta jaringan indihome kurang akurat atau kurang update tentang port Optical Distribution Point (ODP) yang tersisa. 


Baca Juga :

Cara Mengaktifkan Fitur Karaoke dari Indihome Terbaru




   2. Jarak jauh


https://mediaakses1.blogspot.com/


Jarak jauh juga sering menjadi alasan oleh teknisi  mengendalakan pemasangan di tempat pelanggan. Jarak yang jauh antara Optical Distribution Point (ODP) dan rumah pelanggan melebihi batas maksimal penarikan kabel biasanya masimal 500 meter, terjadi setelah pendaftaran dikarenakn pelanggan mendaftarkan pemasangan  melalui CS Plasa Telkom atau marketing indihome yang tanpa mengecek kelokasi artinya pendaftaran dilakukan melalui gambaran google Maps,  Sehingga kepastian terpasangannya rendah. 


   3. Redaman tinggi


https://mediaakses1.blogspot.com/



Redaman tinggi salah satu juga penyebab terjadinya gagal pasang, yang dimaksud redaman tinggi yaitu arus cahaya yang berada didalam kabel fiber optic sangat sedikit sehinnga akan seringg terjadi gangguan internet lelet atau bahkan internet loss dan tidak bisa digunakan sama sekali. Berdasarkan hal tersebut maka teknisi akan melakukan kendala pemasang dan akan di serahkan kepada team maintenance untuk di perbaiki. Biasanya setelah selesai perbaikan oleh team maintenance maka akan di kerjakan kembali oleh teknisi pemasangan untuk pemasangan yang tertunda.


Baca Juga :
Dapatkan Kuota Gratis Internet Telkomsel, Indosat, XL, Smartfren! Begini Triknya


   4. Optical Distribution Point (ODP) Loss


https://mediaakses1.blogspot.com/


selain Optical Distribution Point (ODP) full ada juga terjadi ODP loss sehingga pelanggan mengalami gagal pasang. Odp loss adalah Optical Distribution Point (ODP) yang tidak ada redaman sama sekali atau jaringan yang belum aktif .


Inilah beberapa penyebab gagal pasang indihome yang sering terjadi dilapangan yang pada akhirnya membuat kecewa para pelanggan yang ingin berlangganan indihome.

Related Posts

No comments:

Post a Comment